Buku Masterplandesa.com Menjawab merupakan kumpulan gagasan dan inovasi dalam membangun Indonesia dari desa. Masterplan desa menjadi pedoman dalam perencanaan ruang desa berkelanjutan dan beriorientasi masa depan.
Bicara perencanaan desa, tidak hanya berkutat tentang bagaimana membuat dokumen perencanaan yang mengakomodir kebutuhan desa saja, tetapi tentu saja bicara mulai dari profil desa sebagai langkah awal, desain masterplan desa, infrastruktur, sistem informasi desa, konsep tematik pembangunan desa, kelembagaan desa, dan juga bagaimana mengelola aset desa secara efektif.
Buku Masterplandesa.com Menjawab mendukung perwujudan perencanaan desa melalui kemandirian desa berbasis potensi dan tantangan yang dimiliki. Berbagai isu dan strategi dalam pembangunan aspek fisik, sosial, dan ekonomi masyarakat diulas secara komprehensif dan berkelanjutan dalam buku ini.
Semoga buku ini menjadi inspirasi untuk terus berinovasi membangun Indonesia dari desa!
Ukuran A5, 122 halaman.
ISBN: 978-623-88264-0-7